Pengertian Komputer




1. Pengertian Komputer

      Komputer adalah serangkaian Mesin elektronik yang terdiri atas ribuan bahkan jutaan komponen elektronik, Komponen - komponen tersebut dapat saling bekerja yang rapi dan teliti untuk melaksanakan serangkaian pekerjaan secara otomatis berdasarkan urutan perintah dan data yang dimasukkan ( dalam bahasa mesin ) . pada dasarnya perangkat komputer terdiri dari perangkat keras ( hardware ), Perangkan Lunak ( Software ), dan manusia sendiri yang dengan kemampuannya mengoprasikan komputer tersebut sesuai dengan keinginan dan kebutuhan mereka ( Brainware ).

2. Perangkat - Perangkat Dasar Komputer
     Pemerosesan data yang dilaksanakan oleh komputer dilakukan oleh berbagai perangkat masukan, perangkat keras ( hardware )  yang terdiri atas perangkat masukan , perangkat pemeroses, perangkat keluaran dan perangkat penyimpanan 


a. perangkat masukan 

    perangkat masukan ( input device ) digunakan untuk memasukkan data atau perintah kedalam komputer. perangkat masukan yang paling banyak diguakan adalah keyboard dan mouse. disamping itu juga ada perangkat masukan yang lain seperti joystick, webcame, microphone , scaner, dan light pen


b. perangkat pemeroses.
      Perangkat pemeroses atau biasa disebut dengan CPU (Central Prosessing Unit ) Merupakan sirkuit elektronik yang menjalankan pemerosesan dengan melakukan iterpretasi, mengeksekusi intruksi - intruksi yang diberikan ke komputer dan mengendalikan perangkat masukan perangkat keluaran, serta perangkat penyimpanan.

c. Perangkat Penyimpanan

     Perangkat penyimpanan (Storage Device ) digunakan utuk menyimpan data atau informasi sehingga data tersebut dapat digunakan kembali atau dipindahkan ke perangkat komputer lainnya. beberapa perangkat penyimpanan antara lain harddist, floppydist, flastdist, CD, DVD R/RW , Dan Memory Card.

d. Perangkat Keluaran

      Perangkat keluaran (Output Device ) Digunakan Untuk Menampilkan data atau informasi yang telah diproses. perangkat keluaran yang paling banyak digunakan adalah Monitor, Printer Loudspeaker.






0 Response to "Pengertian Komputer"

Post a Comment